Tuesday, 24 July 2012
Semua Kandidat Kuat dan Saingan Berat
Posted on 05:09 by Mordiadi
SINGKAWANG – Tidak ada yang tidak kuat dari empat pasangan bakal calon (balon) walikota yang akan bertarung memperebutkan kursi nomor satu di Pilwako Singkawang, 20 September nanti.
Begitu pengakuan Rozanuddin kepada Rakyat Kalbar, kemarin. "Semua kuat dan (saingan, red) berat, terutama incumbent," kata balon wakil pasangan Henoch Thomas ini serius.
Dia tidak menutup mata atas kesiapan dan elektabilitas incumbent Hasan Karman yang maju berpasangan dengan Ahyadi. "Sebab dia didukung dengan fasilitas dan pasukan," kata Rozanuddin.
Demikian pula dengan Awang Ishack. Jangan abaikan mantan walikota yang maju berpasangan dengan Abdul Muthalib ini, juga dinilai sebagai pesaing yang kuat dan berat karena juga cukup dikenal masyarakat luas.
Tidak terlepas dari kuda hitam pasangan Nusantio-Tasman. Pasangan ini dinilai kuat karena didukung finansial yang tidak terbatas dalam hal pencitraan. "Kami sendiri memang tidak diperhitungkan," aku Rozanuddin.
Kendati mengakui kekuatan kandidat lainnya, bukan berarti Rozanuddin yang mendampingi Henoch Thomas ini gentar. "Masyarakat Singkawang sudah cerdas, bisa memilah mana yang baik dan buruk," kata anggota DPRD Kota Singkawang ini.
Dengan kata lain, dukungan fasilitas, pasukan, dan finansial yang dimiliki masing-masing balon bukan jaminan pasti akan dipilih warga Singkawang. "Siapa yang akan memimpin ke depan, ada di tangan masyarakat Kota Singkawang sendiri," katanya.
Karena itu dia mengaku tidak pesimis apalagi ciut untuk bertarung secara jujur dan adil, karena suara rakyat menentukan. "Apalagi kita ini ada plus-minusnya (di mata masyarakat, red)," ujarnya.
Rozanuddin mengharapkan kepada masyarakat Singkawang untuk memilih pemimpinnya bukan semata karena kemampuan materi atau pertimbangannya lainnya. "Harapan kami gunakan hati nurani untuk memilih pemimpin Singkawang mendatang," kata Ketua Partai Hanura Singkawang ini.
Keikutsertaan Henoch Thomas-Rozanuddin (Hero) sejak awal memang sudah diragukan beberapa kalangan. Bahkan dianggap tidak serius untuk maju ke pilwako.
Keraguan beberapa kalangan sudah terjawab ketika Hero menjadi balon pertama yang mendaftarkan diri ke KPU Kota Singkawang, 5 Juni lalu.
Menjadi pendaftar pertama jadi alasan kuat untuk membuktikan kepada masyarakat. "Dipilihnya mendaftar pada hari pertama untuk menjawab isu miring tentang kedua calon ini yang dikatakan hanya main-main untuk maju menjadi peserta pemilu," kata Harun selaku tim suksesnya.
Henoch Thomas, pengusaha muda Kota Singkawang menyatakan siap bertarung di Pilwako Singkawang. "Kami memilih hari pertama, menunjukkan kalau kami siap bertarung untuk menang," kata Henoch.
Dukungan kandidat
Sejauh ini warga Singkawang ternyata masih banyak yang belum tahu semua kandidat yang akan bertarung, selain incumbent Dr Hasan Karman SH MM yang saat ini masih sebagai Walikota Singkawang bersama Drs Edy R Yacoub MSi. Sebelumnya, Hasan adalah pengusaha dan pernah berkarier di PT Barito Pacific Timber Group selama delapan tahun yang kemudian menjadi advokat.
Pada pilwako 2012 kali ini, Hasan Karman menggandeng Drs Ahyadi MM, Kepala Dinas Pendidikan Kota Singkawang yang juga bekas Kepala Dishubkominfo. Pasangan HK-AD didukung Partai Perhimpunan Indonesia Baru (PIB) dengan empat kursi atau 16 persen di DPRD. Berkoalisi dengan PDIP dan Partai Demokrat masing-masing tiga kursi atau 12 persen. Total dukungan pasangan ini 10 kursi atau 40 persen di dewan.
Kemudian, Drs Awang Ishack MSi, anggota DPRD Kota Singkawang dari Partai Persatuan Daerah, mantan Walikota Singkawang periode 2002-2007. Kali ini Awang maju bersama H Abdul Mutalib SE ME, juga anggota dewan dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang juga pengusaha.
Pasangan A2 ini didukung Partai Golkar dengan tiga kursi atau 12 persen, PPP satu kursi atau empat persen, PAN dua kursi delapan persen, PKB satu kursi atau empat persen, dan PKS satu kursi atau empat persen. Total dukungan pasangan ini delapan kursi atau 32 persen.
Pasangan kandidat Henoch Thomas SE MM, pria kelahiran Singkawang, 12 Oktober 1968, itu berpasangan dengan Rozanuddin SP, anggota DPRD Kota Singkawang dari Partai Hanura. Pasangan Hero didukung 13 parpol, yaitu Hanura, Kedaulatan, PIS, PKNU, PNBKI, PDP, PPPI, PDS, PPNUI, BARNAS, PPRN, RepublikaN, dan PKDI. Total dukungan suara 15.111 atau 18,61 persen.
Kandidat terakhir, pasangan Nusantio Setiadi SH MM dan Tasman SPd, anggota DPRD Kota Singkawang dari Partai Gerindra. Nusantio, pengusaha yang terkenal berjiwa sosial tinggi.
Dalam kiprah sosial kemasyarakatan, Nusantio yang juga penyandang cacat ini sebagai Penasihat Organisasi Penyandang Cacat Kota Singkawang. Dia memilih Tasman, pendidik yang mantan Kepala Dinas Pendidikan Kota Singkawang, dan pernah menjadi Kepala SMAN 1 Singkawang.
Pasangan Nusantara ini didukung oleh parpol Pakar Pangan dan Gerindra yang masing-masing memperoleh dua kursi di DPRD Kota Singkawang. Sehingga perolehan tersebut menjadi empat kursi atau 16 persen. (*)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No Response to "Semua Kandidat Kuat dan Saingan Berat"
Leave A Reply