Thursday 14 July 2011

Tingkatkan Toleransi Antarumat Beragama

Posted on 02:03 by Mordiadi

SINGKAWANG. Dalam hal kehidupan beragama, hal-hal prinsip tidak boleh dilecehkan. Hal ini sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan toleransi antarumat beragama di Kota Singkawang.

"Dalam hidup bermasyarakat, kita harus saling toleransi, sejauh tidak mengusik hal-hal ke dalam agama masing-masing," terang Dr Kanjeng Raden Aryo (KRA) Hasan Karman Notohadiningrat, Walikota Singkawang ketika Rapat Koordinasi (Rakor) Penerangan Agama Islam di Ruang Pertemuan, Kampung Batu Singkawang, Selasa (12/7).

Menurut Hasan, toleransi dalam kehidupan beragama harus dilaksanakan, karena agama merupakan nilai tertinggi yang diturunkan Sang Pencipta. "Mudah-mudahan kegiatan penerangan keagamaan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat," harapnya.

Selain Walikota Hasan Karman, Rakor tersebut juga dihadiri Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Singkawang Drs H Andi Djafar Harun, perwakilan unsur-unsur Muspda Kota Singkawang, Ketua Majelis Ulama Indonesi (MUI), Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI), Organisasi Kemasyarakat (Ormas), Organisasi Keagamaan dan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Kementaerian Agama (Kemenag) Kota Singkawang, Drs Andi Djafar Harun menjelaskan, rakor tersebut untuk menyambut bulan suci Ramadhan serta membahas permasalahan terkait merosotnya nilai-nilai Pancasila di masyarakat serta penyakit masyarakat seperti Narkoba, Minuman Keras (Miras), Judi dan Prostitusi yang semakin marak


"Kegiatan ini untuk menyiapkan penyuluh agama dalam menyampaikan pesan sesuai dengan petunjuk. Jadi, sebelum menyampaikan ke orang lain, kita harus menyiapkan diri kita sendiri," kata Andi.


Dia mengharapkan, melalaui kegiatan seperti ini dapat menjadi bekal persiapan bagi para penyuluh agama di lapangan untuk menyampaikan pesan dari langit untuk bumi sesuai petunjuk yang telah disediakan. (*)

No Response to "Tingkatkan Toleransi Antarumat Beragama"

Leave A Reply

BTC

Doge

LTC

BCH

DASH

Tokens

SAMPAI JUMPA LAGI

SEMOGA ANDA MEMPEROLEH SESUATU YANG BERGUNA