Thursday, 24 June 2010

Jumlah Wisman Naik 19,56 Persen

Posted on 22:59 by Mordiadi

*Paling Banyak Warga Malaysia

PONTIANAK. Sejak diresmikannya Tahun Kunjungan (Visit Years) Kalbar 2010, jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Kalbar meningkat 19,56 persen, dari 6.254 orang pada periode Januari-April 2009 menjadi 7.477 orang pada periode yang sama tahun ini.

"Jumlah wisman yang datang ke Kalbar sangat dipengaruhi jumlah wisman yang datang melalui pintu masuk Entikong," terang Iskandar Zulkarnaen, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kalbar ketika Berita Resmi Statistik di Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kalbar, Selasa (1/6).

Jumlah wisman yang datang sebagian besar melalui pintu Entikong (Sanggau) 87,13 persen. Sedangkan melalui Supadio (Pontianak) hanya 12,87 persen.

Ketika ditanya dari negara mana saja wisman yang berkunjung ke Kalbar tersebut, menurut Iskandar, masih didominasi warga Malaysia. "Tetapi kita belum merinci asal wisman itu, sementara hanya diketahui paling banyak itu dari Malaysia, negara-negara lainnya seperti Amerika Serikat juga ada, tetapi tidak terlalu banyak," terangnya.

Sementara itu, bila dilihat perbandingan Maret dengan April 2010, jumlah wisman yang berkunjung ke Kalbar melalui dua pintu masuk tersebut justru mengalami penurunan.

Jumlah wisman yang berkunjung melalui pintu Entikong 1.795 orang pada Maret 2010 turun menjadi 1.425 pada April 2010 atau menurun hingga 20,61 persen.

Sementara jumlah wisman yang masuk melalui pintu Supadio 304 orang pada Maret 2010 turun menjadi 243 orang atau menurun hingga 20,07 persen.

Penurunan jumlah wisman pada April terhadap Maret 2010 tersebut ternyata tidak mempengaruhi Tingkat Penghunian Kamar (TPK) Hotel Berbintang di Kalbar.

Pada April 2010, TPK Hotel Berbintang di kalbar mencapai rata-rata46,75 persen atau naik 2,51 poin dibandingkan TPK pada Maret 2010 sekitar 44,24 persen. "Hotel bintang tiga menempati urutan tertinggi dengan TPK 47,79 persen pada April 2010, naik 3,09 poin dibandingkan Maret 2010," terang Iskandar.

Sementara Hotel Bintang Satu meningkat 4,21 poin. Sedangkan data Hotel Bintang Dua belum diketahui karena, kata Iskandar, data belum masuk ke BPS.

TPK Akomodasi lainnya di Kalbar juga mengalami kenaikan. Pada Maret 2010 rata-rata 31,93 persen meningkat menjadi 33,77 pada April 2010 atau naik 1,84 poin.

Iskandar juga mengungkapkan, dari akomodasi lainnya di Kalbar tersebut, kelompok kamar di atas 100 menempati urutan tertinggi dengan TPK 44,10 persen. Sedangkan jumlah terendah pada kelompok kamar 25-40 tercaat 29,26 persen.

"Hampir semua TPK kelompok kamar akomodasi lainnya pada April 2010 mengalami peningkatan, kecuali kelompok kamar di bawah 10 dan kelompok kamar 41-100," ungkap Iskandar

Dia menjelaskan, kelompk kamar yang mengalami penurunan masing-masing kelompok kamar dibawah 10 turun 5,37 poin dan kelompk kamar 41-100 turun 7,07 poin. Sedangkan kelompok kamar yang mengalami peningkatan 10-24 naik 6,8 poin dan kelompok kamar 25-40 naik 4,04 poin. (*)

No Response to "Jumlah Wisman Naik 19,56 Persen"

Leave A Reply

BTC

Doge

LTC

BCH

DASH

Tokens

SAMPAI JUMPA LAGI

SEMOGA ANDA MEMPEROLEH SESUATU YANG BERGUNA